Usaha Menguntungkan Buat Pelajar Modal 2 Juta


Usaha modal 2 juta apa ya yg cocok buat pelajar? Ehm, mungkin ini pertanyaan umum biasa terlontar di lingkungan para pelajar di Indonesia yang berminat buat mencari peluang usaha sampingan dan bisa dikerjakan di rumah saat waktu senggang atau liburan sekolah. Memulai sebuah usaha di saat usia masih remaja atau katakanlah masih berstatus pelajar sangatlah bagus karena bisa memupuk jiwa wirausaha sejak muda sekaligus belajar mandiri tanpa bergantung kepada orang lain atau orang tua. Memiliki dan menjalankan usaha sendiri di rumah sebagai sampingan, jika bisnis tersebut sudah bisa menghasilkan dan menguntungkan, maka akan menjadi sebuah kebanggan tersendiri untuk para pelajar. Nah, lalu kira-kira usaha apa ya yang cocok buat pelajar?

Beberapa Jenis Usaha Modal 2 Juta Buat Pelajar Yang Menguntungkan

Usaha Modal 2 Juta yang menguntungkan

Bisnis Pulsa. Wah, kalau ini sih sudah tidak populer lagi buat ditekuni oleh karena beberapa sebab seperti antara lain sudah banyak sekali saingan, walau kerjanya gak ribet karena teknik pengisian pulsa bisa lewat SMS atau Yahoo Messenger namun paling stres jika ada komplain dari pembeli karena pulsanya tidak masuk. Tapi jika mau menekuni bisnis pulsa ini sih boleh-boleh saja, modal utamanya handphone dan uang buat deposit pulsa sekitar 1 – 2 juta sudah cukup tapi kebanyakan dengan modal kurang dari 1 juta pun sudah bisa berjualan pulsa.

Cari Uang Secara Online. Ini adalah salah satu peluang usaha yang kemungkinan besar paling cocok buat pelajar karena bisa dilakukan di malam hari setelah selesai belajar. Jenis bisnis online ada banyak namun yang paling populer dan digemari oleh pelajar pada umumnya ialah membuat blog pribadi yang bisa diisi dengan artikel-artikel menarik sehingga berguna untuk orang lain dan makin banyak pengunjung blog maka para pelajar dapat menempatkan iklan di blog mereka sebagai alternatif mendapatkan uang. Modal untuk bisnis melalui sebuah blog pun sangat kecil, hanya butuh seperangkat komputer atau laptop, dimana perangkat tersebut sudah banyak dimiliki oleh pelajar, dan tentunya sambungan internet. Dengan berlangganan internet sekitar 100 ribu sebulan maka kegiatan nge- blog sudah dapat dilakukan. Jadi mengapa tidak mencoba membuat blog yang bagus dan mengisinya dengan artikel bermanfaat untuk orang lain seperti misalnya tentang kesehatan, teknologi, pendidikan dan sebagainya. Apapun topik blognya, semuanya pasti ada pembacanya.

Bisnis Dengan Modal Hobi. Punya hobi tertentu? Kenapa tidak memanfaatkannya buat cari uang? Misalnya hobi buat kue, hobi menjahit, ahli memainkan sebuah alat musik dan sebagainya adalah beberapa contoh hobi yang dapat dikonversi menjadi sebuah kegiatan menguntungkan dan menghasilkan uang. Bikin kue kering sangatlah menguntungkan apalagi jika mendekati puasa atau lebaran karena permintaan kue kering mengalami peningkatan sangat drastis. Atau punya hobi menjahit, cobalah membuat sebuah produk tertentu yang unik dan memiliki nilai untuk dijual seperti contoh bikin boneka unik lucu, bikin jilbab dengan motif hasil sulaman tangan dan sebagainya. Produk hasil kerajinan tangan jika hasilnya bagus maka nilai jualnya lebih mahal dibanding hasil konveksian. Begitu juga bila memiliki ketrampilan memainkan alat musik tertentu seperti gitar atau piano maka usaha di rumah sebagai sampingan yg bisa dilakukan ialah memberi les privat kepada anak-anak.

Jaman sekarang adalah jaman keterbukaan dimana semua orang dapat mencari banyak jenis informasi dari berbagai media seperti lewat internet maka sebenarnya bukanlah hal sulit jika hanya sekedar mencari peluang usaha modal 2 juta yang menguntungkan. Jika suatu saat menemukan sebuah jenis usaha di rumah yang potensial dan sangat cocok dengan jiwa kita maka segeralah mencari cara untuk mulai belajar merintis jenis usaha tersebut. Selamat berbisnis!